nyekar 🌻

Idamen
2 min readMar 22, 2023

--

Ada banyak misteri di dunia ini yang tidak ku duga. Tentang kematian, tentang kelahiran, tentang rasa cinta yang datang tanpa undangan. Pun sebetulnya kelahiran dan kematian adalah keniscayaan.

Kepada Mamak, simbah dan semua leluhurku yang sudah berpulang lebih dulu. Sejatinya hari ini aku ingin banyak bercerita, tentang bagaimana hatiku mulai menemukan pelabuhannya. Setelah berkali-kali gagal dan terus terluka, semoga kali ini aku bisa makin tangguh dan kuat nggih mbah.

Kabar baiknya, dari rentetan waktu sampai hari ini, akhirnya ada seseorang yang menawarkan dirinya untuk sowan ke mamak dan simbah, tanpa kuminta. Dia bawa bunga aster warna kuning untuk mamak, sama seperti warna jaket yg kupakai (Kayaknya dia mau nyogok 😆)

Aku tau dia jauh dari sempurna, apalagi diriku yang tidak tumbuh dengan sempurna. Penuh luka lebam dan sayatan dimana-mana. Tapi semoga kita bisa melewatinya. Semoga kita bisa berkompromi satu dengan lainnya, bisa saling jaga, bisa saling menurunkan ego ketika sedang dipuncak-puncaknya. Semoga dia bisa menerimaku bagaimana pun bentuknya, yang kadang trapesium, kadang segitiga sama kaki. Semoga dia bisa menerima keluarga besarku yang warna-warni dan melihatnya kayak pelangi.

Kepada mamak, simbah, dan leluhurku yang sudah berpulang lebih dulu. Aku tidak tahu di sana, simbah berteman sama siapa atau menjelma jadi apa. Tapi apapun itu, doakan kita semoga diberkahi, dilancarkan, dan dihinggapi hal-hal baik. Semoga niat baik kita pun, bisa berbuah baik pula.

Ditulis di Sokoliman dan Alfamart deket XT Square pas ujan-ujan ✨

--

--

Idamen
Idamen

Written by Idamen

Ruang rahasia yang nggak rahasia-rahasia amat 🌻

No responses yet